Resmi!! 2 Pendaftar Mencalonkan Diri Ketua KONI Karawang 

Ketua panitia Abi Aziz menjelaskan, "Persyaratan umum seperti halnya organisasi yang lain, antara lain fakta integritas, surat dukungan, surat kesehatan, serta surat surat lainnya." Tegas Abi Azis.

Karawang,suratberita.id – Tahapan pendaftaran calon ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Karawang di ikuti oleh 2 calon yang mengembalikan formulir dari 3 calon yang mengambil formulir. Jumat, (7/2).

Pendaftaran di mulai dari pukul 08.00 – 16.00 WIB, diawali Wiroso yang mengembalikan berkas pendaftaran pada pukul 10.00 WIB  sementara kandidat yang ke-2 Arnold Silalahi mendaftarkan diri sekitar pukul 15.30 WIB.

Semua berkas yang di serahkan kepada panitia akan di verifikasi oleh team SC penjaringan serta utusan dari KONI Jabar.

Perihal persyaratan utama banyaknya dukungan harus 20% dari jumlah peserta, Ketua panitia Abi Aziz menjelaskan, “Persyaratan umum seperti halnya organisasi yang lain, antara lain fakta integritas, surat dukungan, surat kesehatan, serta surat surat lainnya.” Tegas Abi Azis.

“Diharap dengan terpilihnya Ketua KONI yang baru bisa membawa KONI lebih maju dan lebih berprestasi dan berkembang.” Tutupnya. (red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *