Jakarta, suratberita.id – LSM HARIMAU DK Jakarta gelar pengajian rutin dan rapat koordinasi (RAKOR) yang diselenggarakan di Sekretariat PAC Koja, beralamat di Jl. Plumpang B Rt. 001 Rw. 010, Plumpang, Kecamatan Koja – Jakarta Utara. Sabtu malam, (25/1).
LSM HARIMAU kembali membuktikan komitmennya dalam membangun masyarakat yang sejahtera dan berakhlak mulia melalui Pengajian Rutin dan Rapat Koordinasi tersebut.

Acara ini dihadiri oleh para pengurus dan anggota dari berbagai tingkatan, termasuk Ketua DPW DK Jakarta, Neville GJ Muskita, Ketua DPC Jakarta Utara, Ibramsyah (Kang Ibra), Wakil Ketua DPC Jakarta Timur, Ardi Prabowo, Ketua DPC Jakarta Barat, Ika Gatot, Perwakilan DPC Kep. Seribu, Bang Irwan dan Ketua PAC Koja selaku Tuan Rumah, Endi.