Karawang,suratberita.id – Warga yang mengatasnamakan keluarga besar sekaligus ahli waris alm. H. Anam berkumpul di lahan tanah masjid jamie Khoerul Annam, seluas 1.043 m² di Dusun Sukagalih RT 09/04 Desa Telukjambe Kecamatan Telukjambe Timur Kabupaten Karawang beberapa hari lalu, mereka berdemo terkait dugaan tanah wakaf berikut masjid Khoirul Anam milik alm. H. Anam yang diduga dijual oleh seseorang oknum.

Kronologis kejadian sekitar pukul 08.00 WIB pagi, sejumlah keluarga besar serta ahli waris alm. H. Anam berkumpul di sekitar Mesjid Khairul Anam, di lahan yang diklaim sebagai tanah wakaf masjid. Keluarga besar dan ahli waris alm. H. Anam menolak adanya praktik dugaan penjualan tanah wakaf berikut mesjid tersebut oleh oknum.






