Bentuk Kepedulian dan Kasih Sayang, Mesjid Jami Al Furqon Azzahra Tanjungpura Karawang Gelar Santunan Anak Yatim Piatu 

Bentuk kepedulian dan kasih sayang terhadap sesama, khususnya anak yatim piatu, warga Kelurahan Tanjung Pura menggelar acara santunan di Masjid Jami Al-Furqon Azzahra, Jalan Rangga Gede Anjun Gempol, RT 06 RW 02. Minggu, (23/03).

Berita452 Dilihat

Karawang,suratberita.id – Bentuk kepedulian dan kasih sayang terhadap sesama, khususnya anak yatim piatu, warga Kelurahan Tanjung Pura menggelar acara santunan di Masjid Jami Al-Furqon Azzahra, Jalan Rangga Gede Anjun Gempol, RT 06 RW 02. Minggu, (23/03).

Foto Bentuk Kepedulian dan Kasih Sayang, Mesjid Jami Al Furqon Azzahra Tanjungpura Karawang Gelar Santunan Anak Yatim Piatu 

Acara dihadiri oleh sekitar 70 anak yatim yang mendapatkan santunan dari para donatur, baik dari dalam maupun luar lingkungan.

Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antar warga serta meningkatkan kepedulian sosial di tengah masyarakat.

Dalam sambutannya, Ketua Panitia menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada seluruh donatur yang telah berpartisipasi. “Semoga acara ini membawa berkah, memperkuat iman dan Islam kita, serta terus bisa dilaksanakan setiap tahunnya,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua DKM Masjid Jami Al-Furqon Azzahra Ust. H. Muhammad Romdhon juga menyampaikan apresiasi kepada para panitia dan donatur atas terselenggaranya kegiatan ini. Beliau menekankan pentingnya memberikan perhatian kepada anak yatim serta berdoa bersama. “Doa dari 40 anak yatim bisa menjadi wasilah terkabulnya harapan kita semua,” katanya.

Writer: SUCIEditor: Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *