Karawang,suratberita.id – PDI Perjuangan Kabupaten Karawang mulai memanaskan mesin regenerasi organisasi, Ratusan kader dari berbagai kecamatan mengikuti tahapan fit and proper test tertulis calon Ketua Pengurus Anak Cabang (PAC), sebagai bagian dari proses penyaringan kepemimpinan di tingkat akar rumput. Selasa, (23/12).
Tahapan seleksi diawali dengan tes tertulis yang digelar di daerah. Selanjutnya, para peserta yang lolos akan menghadapi ujian lanjutan berupa wawancara di tingkat provinsi. Proses wawancara tersebut dijadwalkan berlangsung di kantor DPD PDI Perjuangan Jawa Barat, Bandung, dengan pengaturan teknis langsung dari DPD.
Dalam proses penjaringan ini, partai menerapkan sejumlah indikator penilaian, mulai dari rekam jejak kaderisasi, lamanya berproses di partai, hingga latar belakang pendidikan. Salah satu syarat mutlak adalah status keanggotaan aktif minimal tiga tahun yang dibuktikan dengan Kartu Tanda Anggota (KTA) PDI Perjuangan.
Dalam kesempatan yang sama, awak media suratberita.id berhasil mewawancarai Dua nama kandidat kuat calon Ketua PAC PDI Perjuangan Karawang Barat yang beberapa waktu lalu mencuat dan cukup memanas.






