
Ket. Reses Komisi II Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa DPRD Kabupaten Karawang
Karawang,suratberita.id – Reses merupakan pekerjaan Dewan di luar gedung DPR guna menyerap aspirasi warga masyarakat di dapilnya masing – masing, Rizka Restu Amalia. SH. dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa, dapil IV, komisi II menjalankan kewajiban sebagai anggota Dewan menyerap Aspirasi dari warga di dapil IV. bertempat di Aula Desa Karyamukti. Senin ( 21 /02 /22 ).
Ket. Restu Amalia, S.H. Anggota Komisi II Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa DPRD Kabupaten Karawang
Kegiatan reses di hadiri Kepala desa Siti Rohimah ( Ambu Iim ) sapaan akrabnya BPD, LPM, Gapoktan juga hadir Ketua umum Komunitas Kagok Edan, H. Kasum ( Bos Kentung ) beserta warga masyarakat.
Reses berjalan lancar, dengan antusias warga maupun pemdes mengikuti jalannya reses, dan berbagai usulan maupun masukan dilontarkan secara bergantian.
Ket. Siti Rohimah (Ambu Iim) kepala desa Karyamukti
“saya merasa bangga dan terhormat atas kunjungan bu dewan Rizka dan telah memilih desa kami untuk kunjungan pertama di tahun 2022 ini, semoga apa yang menjadi usulan dari masyarakat menjadi prioritasnya, semoga menjadi kemajuan ” ungkap Siti Rohimah.
“Alhamdulillah, kunjungan saya di desa karyamukti walau baru pertama saya sudah merasa menjadi bagian warga karyamukti, semua usulan sudah saya serap dan menjadi pekerjaan rumah untuk merealisasikannya dan mudah – mudahan kedepan desa karyamukti menjadi semakin maju ” ujar Rizka Restu, sambil mengakhiri kunjungan. (tim)