Kunjungan Kerja Komisi IV DPRD Kabupaten Karawang Ke Disnaker Kabupaten Bekasi “Komitmen Bersama Untuk Mengimplementasikan Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi”

235

Ket. Pimpinan dan Anggota Komisi IV DPRD Kabupaten Karawang serta Pimpinan dan Anggota Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Bekasi

Bekasi,suratberita.id – Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Karawang melakukan kunjungan kerja (study banding) ke Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Bekasi dalam rangka Komitmen Bersama Untuk Mengimplementasikan Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi di Kantor Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Bekasi jalan Komplek Perkantoran Pemda Desa Sukamahi Kecamatan Cikarang Pusat Kabupaten Bekasi Jawa Barat Senin (7/2).

Study banding diikuti oleh Pimpinan dan Anggota Komisi IV DPRD Kabupaten Karawang serta Pimpinan dan Anggota Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Bekasi.

H. Toto Suripto, S.E., S.H., M.H. anggota Komisi IV DPRD Kabupaten Karawang menyampaikan dari kunjungan kerja tersebut pihaknya mendapatkan masukan, pelajaran, wawasan serta ilmu yang sangat banyak dari Disnaker Kabupaten Bekasi.


Ket. H. Toto Suripto, S.E., S.H., M.H. anggota Komisi IV DPRD Kabupaten Karawang

“Dari Disnaker Kabupaten Bekasi, kita mendapatkan masukan, pelajaran,wawasan dan ilmu yang sangat banyak, mudah-mudahan bisa bermanfaat bagi Masyarakat” ungkapnya.

H. Toto Suripto menambahkan pula, “Kami bersama berkomitmen untuk mengimplementasikan sistem akuntabilitas kinerja instansi Disnaker salahsatunya tentang diduga adanya para mediator terkait ketenagakerjaan dan penyalur tenaga kerja / perekrutan tenaga kerja baik dari dalam Disnaker itu sendiri maupun dari luar Disnaker” tegasnya.

Hal senada disampaikan Kepala Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Bekasi H. Suhup, S.H., M.M. berharap hal yang sudah sampaikan pihaknya bisa dibawa dan bermanfaat di Kabupaten Karawang.

“Mudah-mudahan apa yang sudah disampaikan bisa dibawa dan bermanfaat, untuk mencapai tujuan yang lebih baik” kata Suhup singkat.

Kegiatan kunjungan kerja tersebut, dilaksanakan dengan tetap memperhatikan dan menerapkan protokol kesehatan. (Buddy)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here