
Keterangan gambar : Proyek SDN Pulojaya II Terkesan Janggal.
Karawang,suratberita.id – Pembangunan gedung Usaha Kesehatan Sekolah (UKS) Sekolah Dasar Negeri (SDN) Pulojaya II, Desa Pulojaya Kecamatan Lemahabang Kabupaten Karawang, pembangunan gedung kecil UKS sampai dipenghujung tahun 2020 belum rantas terkesan Janggal dipertanyakan aktipis karawang.
Diketahui bahwa Tahun 2020 telah usai, dan memasuki tahun baru 2021, dalam mekanisme penggunaan keuangan negara, tanggal 30 Desember merupakan final, kecuali penggunaan anggaran tahun jamak, bisa menggunakan dua tahun anggaran.
Untuk itu demi kepentingan publik yang berhak mengetahui sumber anggaran proyek pembangunan gedung UKS tersebut bersumber dari APBD atau DAK.
Upaya untuk mendapatkan informasi prihal tersebut terkesan dihalang-halangi oknum pihak bersangkutan, dengan tidak diperkenankannya masuk pada media ini untuk mengambil gambar papan proyek yang dimungkinkan dipajang didalam, serta dipersulit oleh ulah kepsek SDN bersangkutan berulang kali dikonfirmasi via telephone celluralnya tidak pernah merespon. Kamis (31/12).
Pada kesempatan lain, Aktivis Karawang meminta kalangan awak media agar konfirmasi langsung ke Dinas Pendidikan (Disdik) Karawang, “Kalau Kepseknya susah dikonfirmasi, sebaiknya tanyakan langsung ke Bidang SD saja” kata Andri Kurniawan, via pesan singkat WhatsApp pribadinya.
Lanjut Andri, setahunya kalau sebatas proyek kecil begitu tidak harus menyebrang tahun, karena pengertian anggaran tahun jamak itu harus berkaitan dengan mega proyek atau proyek besar yang anggarannya besar dan ada kesulitan dalam pengerjaanya, serta tidak mungkin dapat dikerjakan dalam satu tahun anggaran.
Kalau rekan-rekan media kesulitan juga mengkonfirmasi Kepala Bidang Sekolah Dasar, “nanti setelah selesai libur tahun baru, saya bantu tanyakan kepada Kabidnya” tegasnya. (sw/red)